Close Menu
Suara BSDKSuara BSDK
  • Beranda
  • Artikel
  • Berita
  • Features
  • Sosok
  • Filsafat
  • Roman
  • Satire
  • Video

Subscribe to Updates

Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.

What's Hot

Urgensi Penghapusan Pengadilan Khusus Dan Hakim Ad Hoc di Bawah Mahkamah Agung

15 January 2026 • 08:06 WIB

CODE NAPOLÉON: RASIONALITAS KODIFIKASI DAN WARISAN BAGI TRADISI CIVIL LAW

14 January 2026 • 20:29 WIB

Acara Pemeriksaan Cepat menurut KUHAP Baru: Perkara Tipiring dan Lalu Lintas dalam Satu Tarikan Napas

13 January 2026 • 16:35 WIB
Instagram YouTube
Suara BSDKSuara BSDK
Deskripsi Gambar
  • Beranda
  • Artikel
  • Berita
  • Features
  • Sosok
  • Filsafat
  • Roman
  • Satire
  • Video
Suara BSDKSuara BSDK
Deskripsi Gambar
  • Beranda
  • Artikel
  • Berita
  • Features
  • Sosok
  • Filsafat
  • Roman
  • Satire
  • Video
Home » Catatan Kemanusiaan dari PN Pare-Pare
Artikel

Catatan Kemanusiaan dari PN Pare-Pare

Bayu Akbar WicaksonoBayu Akbar Wicaksono16 December 2025 • 14:03 WIB2 Mins Read
Share
Facebook Twitter Threads Telegram WhatsApp

Senin pagi yang bagi banyak orang hanyalah repetisi waktu, menjadi babak paling berat bagi AI. Ia melangkah ke ruang sidang dengan tubuh lemah dan hati yang koyak. Bukan hanya karena statusnya sebagai terdakwa, tetapi karena di sudut ruang rumah sakit, anaknya yang masih PAUD sedang berjuang antara kuat dan rapuh, membutuhkan darah golongan A, golongan darah yang langka, dan lebih langka lagi ketika bantuan tertahan oleh prasangka. Berkali-kali ia mencari, namun pintu kebaikan seolah menutup diri.

Sesaat sebelum membuka persidangan, Ketua Majelis Hakim Ruth Marina Damayanti Siregar menangkap keganjilan itu. Ada sesuatu dalam sorot mata AI yang tak bisa diabaikan: ketakutan seorang ayah yang hampir kehilangan. Usai mendengar bahwa sang anak kritis dan tak ada seorang pun yang bersedia menolong, Hakim Ketua berdiri dan mengumumkan dengan suara yang memecah sunyi: “Siapa yang bergolongan darah A? Ayo ikut saya… ada seorang anak yang membutuhkan segera.”

Di tengah riuh tugas yudisial yang tak pernah menunggu, Hakim Anggota Romi Hardika ikut berdiri tanpa jeda keraguan. Ia menyelesaikan pekerjaannya, lalu bergegas menuju PMI Pare-Pare untuk mendonorkan darahnya. Tidak melihat siapa yang ia bantu, tidak menghitung risiko, tidak menimbang status hanya kemauan untuk menyelamatkan manusia lain yang sedang berada di ujung harapan.

Bayangkan menjadi AI. Terhimpit perkara hukum, diselimuti stigma, dan pada saat yang sama dihantam kecemasan seorang ayah. Di saat dunia seperti menjauh, justru di ruang siding tempat ia diadili datang pertolongan dari mereka yang seharusnya menjaga jarak: hakim yang memeriksa perkaranya, hakim yang memimpin ruang itu.

Di sinilah hidup mengajarkan filosofi terpentingnya:

Bahwa manusia tidak diukur dari status, melainkan dari keberanian menunjukkan belas kasih. Bahwa hukum mengatur, tetapi nurani menggerakkan. Bahwa di percabangan antara tugas dan kemanusiaan, selalu ada kesempatan untuk memilih menjadi manusia yang lebih baik.

Tindakan kecil itu menjungkirbalikkan logika stigma. Mengingatkan kita pada pelajaran lama namun sering dilupakan: bahwa martabat kemanusiaan melekat jauh sebelum adanya perannya sebagai hakim, terdakwa, atau siapa pun ia dalam struktur sosial. Dan ketika satu hati memilih untuk peduli, hati-hati lain ikut tergerak. Terima kasih Ruth Marina Damayanti Siregar dan Romi Hardika.

Baca Juga  Kearifan, Keadilan, Keagungan

Dari catatan singkat ini, kita belajar bahwa di balik jubah hakim, tetap berdenyut jiwa manusia yang memilih untuk bertindak bukan demi aturan, melainkan demi kemanusiaan itu sendiri. Dan mungkin, di titik itulah keadilan menemukan makna terdalamnya.

Bayu Akbar Wicaksono
Bayu Akbar Wicaksono
Hakim Pengadilan Negeri Pare-Pare

Untuk Mendapatkan Berita Terbaru Suara BSDK, Follow Channel WhatsApp: SUARABSDKMARI

artikel
Share. Facebook Twitter Threads Telegram WhatsApp Copy Link

Related Posts

Urgensi Penghapusan Pengadilan Khusus Dan Hakim Ad Hoc di Bawah Mahkamah Agung

15 January 2026 • 08:06 WIB

CODE NAPOLÉON: RASIONALITAS KODIFIKASI DAN WARISAN BAGI TRADISI CIVIL LAW

14 January 2026 • 20:29 WIB

Acara Pemeriksaan Cepat menurut KUHAP Baru: Perkara Tipiring dan Lalu Lintas dalam Satu Tarikan Napas

13 January 2026 • 16:35 WIB
Demo
Top Posts

Urgensi Penghapusan Pengadilan Khusus Dan Hakim Ad Hoc di Bawah Mahkamah Agung

15 January 2026 • 08:06 WIB

CODE NAPOLÉON: RASIONALITAS KODIFIKASI DAN WARISAN BAGI TRADISI CIVIL LAW

14 January 2026 • 20:29 WIB

Acara Pemeriksaan Cepat menurut KUHAP Baru: Perkara Tipiring dan Lalu Lintas dalam Satu Tarikan Napas

13 January 2026 • 16:35 WIB

KMA Tegaskan Komitmen Penguatan Kepemimpinan Hakim Perempuan

13 January 2026 • 14:44 WIB
Don't Miss

Urgensi Penghapusan Pengadilan Khusus Dan Hakim Ad Hoc di Bawah Mahkamah Agung

By Muhammad Adiguna Bimasakti15 January 2026 • 08:06 WIB

Sistem peradilan di Indonesia pada awalnya dirancang sederhana, dengan seluruh jenis perkara ditangani oleh Pengadilan-Pengadilan…

CODE NAPOLÉON: RASIONALITAS KODIFIKASI DAN WARISAN BAGI TRADISI CIVIL LAW

14 January 2026 • 20:29 WIB

Acara Pemeriksaan Cepat menurut KUHAP Baru: Perkara Tipiring dan Lalu Lintas dalam Satu Tarikan Napas

13 January 2026 • 16:35 WIB

KMA Tegaskan Komitmen Penguatan Kepemimpinan Hakim Perempuan

13 January 2026 • 14:44 WIB
Stay In Touch
  • Facebook
  • YouTube
  • TikTok
  • WhatsApp
  • Twitter
  • Instagram
Top Trending
Demo
Hubungi Kami

Badan Strategi Kebijakan dan Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan Hukum dan Peradilan
Mahkamah Agung RI

Kantor: Jl. Cikopo Selatan Desa Sukamaju, Kec. Megamendung
Bogor, Jawa Barat 16770

Telepon: (0251) 8249520, 8249522, 8249531, 8249539

Kategori
Beranda Artikel Berita Features Sosok
Filsafat Roman Satire SuaraBSDK Video
Connect With Us
  • Instagram
  • YouTube
  • WhatsApp
Aplikasi Internal
Logo 1 Logo 2 Logo 3 Logo 3
Logo 4 Logo 4 Logo 4 Logo 5 Logo 5
Kontributor
  • Abdul Ghani
  • Abiandri Fikri Akbar
  • Agus Digdo Nugroho
  • Ahmad Junaedi
  • Anderson Peruzzi Simanjuntak
Lihat semua →

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.