Suasana Pagi hari di Megamendung hari ini tidak seperti biasanya. Pagi ini suara kicau burung yang biasanya menemani udara dingin di Kawasan Megamendung terpecahkan dengan suara gelak tawa dan tepuk tangan meriah dari peserta Latsar CPNS MA RI, yang membuat udara dingin di Megamendung menjadi dirasakan penuh kehangatan persaudaraan diantara para Peserta Latsar CPNS MA RI.
Pukul 07.30 WIB, Kepala Badan Strajak Diklat Kumdil MA RI, Dr. H. Syamsul Arief, S.H., M.H., menyapa peserta dalam Kelas Inspirasi bertema “Core Value & Employer Branding ASN.”


Kepribadian humoris dan kemampuan beliau menempatkan diri layaknya Generasi Z membuat sesi berjalan cair. Peserta merasa seolah berbincang dengan sahabat—bebas berbagi pengalaman dan bertanya tentang core value ASN maupun persoalan kerja sehari-hari.
Pembelajaran seperti inilah yang memang diharapkan oleh peserta pelatihan, yaitu menyenangkan dan mudah dimengerti dan mudah menginternalisasi nilai nilai dalam ASN. Seperti Tagline yang selalu dikedepankan oleh Pusdiklat Manajemen & Kepemimpinan BSDK MA, bahwa Pusdiklat haruslah menjadi “Rumah Belajar Yang Menyenangkan”. Diharapkan seluruh peserta merasa senang untuk belajar dan menghindari dari kejenuhan sepanjang pelatihan.
Pesan utama dari Kepala Badan: urutan akronim BerAKHLAK dibalik untuk tujuan pedagogis. Lazimnya dimulai dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, lalu Kolaboratif; kali ini peserta diminta memulai dari Kolaboratif–Adaptif–Loyal–Harmonis–Kompeten–Akuntabel, dan berujung pada Berorientasi Pelayanan.

Banyak peserta sempat bertanya mengapa urutannya dibalik. Dan akhirnya mereka paham, bahwa Kepala Badan meminta seluruh CPNS haruslah menguasai nilai nilai Kolaboratif, Adaptif, Loyal, Harmonis, Kompeten, Akuntabel, untuk sepenuhnya memberikan semua kebaikan itu untuk pelayanan kepada masyarakat dan bangsa dan negara. Jangan terlebih dahulu seorang PNS menjalankan pelayanan kepada masyarakat tetapi ternyata belum memiliki kompetensi dalam melayani masyarakat, dan jika itu terjadi maka tentu saja tidak ada kepuasan yang diharapkan di masyarakat dengan hadirnya ASN.
Tanpa terasa, dua jam pembelajaran berlalu. Peserta tampak puas dengan hadirnya sosok inspiratif pagi ini: Kepala Badan Strajak Diklat Kumdil MA RI, Dr. H. Syamsul Arief, S.H., M.H.

-red- BS


